Adakah teman/ kerabat / famili di sekitar anda yang menderita kolesterol tinggi
? kolesterol tinggi dapat menyebabkan rusaknya organ tubuh, menyumbat
lubang pembuluh darah dan menyebabkan berbagai penyakit lanjutan seperti
darah tinggi, stroke, pecah pembuluh darah ,dan lain lain.
Berikut adalah contoh beberapa jenis makanan tinggi kolesterol. Untuk
yang sudah menderita kolesterol tinggi sebaiknya menjauhi makanan
makanan ini.
Sementara untuk yang belum menderita kolesterol tinggi, ada baiknya
membatasi jumlah makanan dan minuman berikut agar tidak berlebihan.
ß Snack pabrikan yang mengandung lemak trans seperti keripik kentang, biskuit, crackers, cookies.
ß Telur (ayam, bebek, puyuh).
Yang paling banyak mengandung kolesterol terutama adalah bagian kuning
telurnya. Kuning telur dapat mengandung kolesterol diatas 180, pada
telur ukuran rata rata.
ß Daging
terutama bagian kulit , hati dan ginjal, iga sapi,daging sapi
berlemak, burung dara, gajih sapi, gajih kambing dan daging yang
diproses seperti sosis, kornet, ham.
ß Susu terutama susu sapi dan hasil olahan susu seperti keju, whipped cream,
es krim. Lemak dalam es krim lebih tinggi dari hamburger dan donat. 1
cangkir es krim dapat berisi 98 mg kolesterol. Pilihlah es krim yang
terbuat dari susu rendah lemak.
ß Kue kering,
kue tart, nastar, roti . Pembuatan kue kue jenis ini menggunakan
margarin, mentega , telur dan susu. Tentunya mereka menyebabkan
kolesterol tinggi. Bila anda ingin makan kue, cobalah kue kue basah khas
Indonesia. Banyak yang tidak menggunakan telur, sebagian malah tidak
menggunakan margarine dan susu.
ß Fast food seperti hamburger, gorengan.
ß Seafood
yang tinggi kolesterol LDL-nya adalah cumi cumi, lobster, udang,
kepiting dan kerang. 1 ekor kepiting sedang bisa mengandung 96 mg
kolesterol, udang dan kerang kira kira mengandung 160 mg kolesterol.
ß Lemak
jenuh dan lemak trans : terdapat pada margarin, minyak kelapa/ minyak
sayur. Anda bisa mengganti dengan minyak canola, minyak zaitun/ olive.
ß Belut kira kira mengandung kolesterol 185 mg.
ß Minuman beralkohol, bir, tuak, minuman yang dibuat menggunakan ragi.
Kolesterol tinggi dalam tubuh umumnya tidak ada gejala apa apa. Satu
satunya cara mengetahui kadar kolesterol anda adalah dengan mengecek di
laboratorium. Belum tentu orang yang penampakannya biasa biasa
saja,bahkan cenderung kurus memiliki kadar kolesterol yang normal. Satu
satunya cara mengetahuinya adalah dengan melakukan cek kolesterol darah.
Tanyakanlah pada dokter anda , atau sarana kesehatan apakah melayani
pemeriksaan kolesterol. Anda harus berpuasa sekitar 9- 12 jam
sebelumnya dan tidak minum teh, kopi dan minuman lain apapun selain air
putih.
|
Senin, 01 Desember 2014
Jenis jenis makanan minuman yang tinggi kolesterol
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar